NUSANTARAEXPRESS, ACEH SELATAN - Satuan Tugas (TMMD) reguler ke 110 Kodim 0107/Aceh Selatan memberikan penyuluhan Pertanian kepada masyarakat Desa Krueng Kluet Kecamatan Kluet Utara Kabupaten Aceh Selatan, Selasa (23/03/2021).

Dalam kegiatan penyuluhan ini, Satgas TMMD menggandeng Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Aceh Selatan serta menghadirkan pemateri atau Narasumber dari Distan itu sendiri Yakni Kabid Penyuluhan Safwizar, SP.

Dansatgas TMMD ke 110 Kodim 0107/Aceh Selatan Letnan Kolonel Inf M. Yusuf, S.I.Kom melalui Pasiter Kodim Kapten Inf Priya Utama mengakatan, bahwa kegiatan penyuluhan Pertanian tersebut merupakan bagian dari salah satu sasaran non fisik pada program TMMD ke 110 di wilayah Kodim 0107/Aceh Selatan Tahun 2021.



Dikatakan Pasiter, kegiatan penyuluhan pertanian ini sangat tepat di laksanakan di Desa Krueng Kluet yang juga sebagai sasaran TMMD Tahun 2021.

"Mengingat, masyarakat Desa krueng kluet pada umumnya adalah petani dan pekebun. Untuk itu, kami harapkan para warga dapat memperhatikan dan memahami materi yang disampaikan oleh pihak dinas terkait."ujar Pasiter.

Pasiter menyebutkan, tujuan dilakasanakan kegiatan itu juga, untuk lebih meningkatkan produktivitas pertanian dan tentang ilmu pengetahuan bagi para petani Aceh Selatan terutama bagi masyarakat di tempat berlangsungnya kegiatan TMMD ini.

Pasiter menambahkan, bahwa kegiatan penyuluhan itu juga sebagai upaya nyata dan konsistensi Kodim 0107/Aceh Selatan dalam mendukung serta mewujudkan ketahanan pangan khususnya di wilayah Kabupaten Aceh Selatan sesuai apa yang telah di programkan oleh Pemerintah.

"Dari kegiatan ini, di harapkan, para petani khususnya di desa krueng kluet mendapatkan ilmu pengetahuan lebih di bidang pertanian dan perkebunan. Sehingga apa yang telah di canangkan oleh pemerintah dapat terwujud dengan maksimal."imbuhnya.

Sementara itu, Safwizar sebagai narasumber dari Dinas Pertanian Aceh Selatan menyampaikan materi tentang pengetahuan tentang pertanian. Baik itu cara perawatan tanaman, pemupukan maupun pengolahan pupuk organik. Sehingga masyarakat dapat pengetahuan bagaimana mengolah tanaman dengan baik.

"Dalam meteri yang kita sampaikan ini, di harapkan warga dapat memahaminya. Sehingga akan sangat membantu meningkatkan produksi pertanian khususnya di desa krueng kluet. Itulah harapan kami, warga bisa mengembangkan sendiri secara mandiri." tutupnya. [Husni]

NUSANTARAEXPRESS, TANJABTIM – PT. Mendahara Agrojaya Industri (PT. MAI) dengan program Corporate Social Responsibility (CSR) memberikan bantuan kepada para korban kebakaran rumah di RT 3 Jln. dolog Desa kelurahan Sabak Ulu Kecamatan Sabak Timur Kabupaten Tanjabtim Provinsi Jambi, Selasa (23/3/21).

Tim reaksi cepat tanggap PT. MAI segera mengirimkan bantuan untuk para korban kebakaran dengan menempuh jarak tak kurang 2 jam perjalanan dari PT. MAI.

Tim CSR PT. MAI menyerahkan bantuan langsung kepada korban kebakaran serta dan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh management PT. MAI.

Musibah kebakaran yang terjadi di kelurahan Sabak ulu kecamatan Sabak timur' telah menghanguskan puluhan rumah warga dan sementara kerugian materi diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Hingga berita ini disampaikan, belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut.



Serah terima bantuan ini dilakukan oleh management PT. MAI di wakil bagian SDM umum ibu Dita Aristya Siregar  kepada perwakilan korban musibah kebakaran dengan disaksikan langsung oleh keluarga korban dan masyarakat sekitar dan perwakilan dari PT. MAI.

“Kami harap bantuan ini bisa meringankan sedikit beban kepada para korban kebakaran yang kehilangan tempat tinggal dan harta benda,” ujar Dita kepada awak media.



Salah satu anggota masyarakat yang rumahnya mengalami musibah kebakaran, mengapresiasi niat baik dan kepedulian PT. MAI terhadap korban musibah kebakaran di wilayah Sabak timur kabupaten Tanjabtim.

“Kami keluarga korban kebakaran mengucapkan terimakasih atas bantuan ini, d an ini sangat membantu kami. Bantuan ini bisa kami manfaatkan sesegera mungkin. Terimakasih untuk management PT. MAI,” ujarnya.



Renol humas selaku huma PT. MAU mengatakan, “Baru baru ini juga management PT. MAI menyerahkan bantuan kepada tiga masjid di tiga wilayah berbeda, diantaranya desa Lagan Tengah dese Sei Tawar dan desa Merbau, semuanya berada di wilayah kerja PT.MAI kecamatan Mendahara dan kecamatan Geragai kabupaten Tanjabtim”.

“Melalui bantuan yang diberikan ini, management PT.MAI berharap juga dapat menjadi motivasi untuk terus melanjutkan pembangunan masjid. Jangan sampai panitia berhenti di tengah jalan”, imbuhnya.

“Jadi semangatnya adalah kita membangun rumah abadi. Rumah yang akan kita tempati selamanya. Kita bisa masuk disana ketika kita mampu mewujudkan dengan ikhlas hati membantu untuk kepentingan agama. Salah satunya adalah membangun masjid. Karena dengan ikut membangun masjid dengan iklas meskipun sedikit itu sudah dijamin dibuatkan rumah abadi di akhirat,” pugkas Ronal.

 

[M.Jamil Kaperwil Prov Jambi]

NUSANTARAEXPRESS, BREBES - Adalah Meyrisa Dwiyanti dan Angling Kusuma, dua orang petinju muda asal Kecamatan Larangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, yang bernaung di bawah Sasana Tinju SMK Nurul Islam (Nuris) Larangan, bersiap mengikuti kejuaraan tinju Piala Walikota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Tampak mereka foto bersama Kepala Sekolah SMK Nuris Larangan, Ayub Sjahtiyani, di ruangan kerjanya, Jalan Raya Jenderal Ahmad Yani No. 03, Larangan. Selasa (23/3/2021).

Disampaikan Johan SS, pelatih Persatuan Tinju Nasional Indonesia (Pertina) Kabupaten Brebes, bahwa sebagai murid sekolah, kedua anak didiknya tersebut meminta doa restu kepala sekolahnya sebelum bertanding pada 24 sampai 28 Maret 2021 ini, di GOR Sukapura, Kota Tasikmalaya.

“Meyrisa Dwiyanti akan bertanding di kelas 60 kg, sedangkan Angling Kusuma di kelas 46 kg,” ujarnya.



Menurut Johan, tujuan ikut kejuaraan antar sasana tinju itu, sebagai ajang persiapan untuk seleksi Pekan Olahraga Nasional (Popnas) Jateng yang pelaksanaannya diundur terkait pandemi covid-19.

“Kami mohon doa dan dukungan dari semua warga Kabupaten Brebes, agar kedua atlet muda tersebut bisa mengharumkan nama Kabupaten Brebes, dengan meraih prestasi terbaik di kejuaraan Piala Walikota Tasikmalaya,” pungkasnya. (Taqwo/Aan)
Diberdayakan oleh Blogger.