Tigaraksa, Tangerang
- AktualInvestigasi.com |  "Badan Koordinasi Mubaligh Indonesia BAKOMUBIN dan Pemerintah kabupaten tangerang bersama santri dan ulama sambut tahun baru islam 1 muharram 1444 H. dengan mengerakan "DZISAMSU" Dzikir Sampai Subuh di Mesjid Agung Al Amjad tigaraksa  pada Jum'at malam 29/07/2022


Acara tersebut di gagas oleh Badan Koordinasi Mubaligh Indonesia (Bakomubin) kerjasama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) kabupaten tangerang dengan mengangkat tema "Senegritas Bakomubin dalam mewujudkan tangerang religius" 


KH Syarifudin Ketua BAKOMUBIN Kabupaten Tangerang pengasuh 

Pondok pesantren Siroujul Athfal, Cilaban cisoka, menyampaikan " Alhamdulillah pada 1 muharram 1444 H, kita bisa berkumpul di mesjid agung al amjad dan lumayan perjalanannya. 


kita berkumpul untuk berdzikir sampai subuh, tiada lain memohon barokah, tofik dan hidayah dari allah swt, dengan mengucap Laa Ilaha Illallah (لا إله إلا الله) 


Sambung KH Syarifudin "Yang saya bawa atas nama BAKOMUBIN Badan Koordinasi Mubaligh Indonesia tujuan nya tiada lain karena banyak organisasi, seperti MUI dan ormas lainya, untuk melengkapi dan mengisi yang kekosongan supaya terisi, tujuanya menyampaikan atau memberi tahu kepada yang belum tahu, mengingatkan kepada yang tahu tapi lupa mengajak untuk arah kebaikan, 


Ini merupakan sejarah di kabupaten tangerang di mesjid agung al amjad baru kali ini mengadakan Dzikir Sampai Subuh DZISAMSU, "Senegritas Bakomubin dalam mewujudkan tangerang religius" dan DZISAMSU akan di jadikan program tahunan baik itu tahun hijriah atau tahun masehi Jelasnya


Dzisamsu bukan hanya program tahunan tapi program bulanan dalam mengajak, mengingatkan, menyampaikan, mengamalkan, mari sama sama melestarikan, tingkatkan amaliah ibadah kita, di awali dengan dzikir, Tutupnya 


Cecep Jaenudin seksi zakat dan wakaf yang mewakili kepala kantor Kemenag Tigaraksa, Dzisamsu ini adalah gerakan yang sangat luar biasa dan semoga bisa di lestarikan di semua elemen masyarakat  dan di semua kecamatan, dalam rangka mendukung visi kabupaten tangerang yang religius,  


Acara Dzikir Sampai Subuh (DZISAMSU) di mesjid agung al amjad di ikuti oleh semua yang hadir baik dari pemerintahan para ulama, para santri dan jamaah mejlis taklim, dari beberapa wilayah dalam memeriahkan tahun baru islam 1 muharram 1444 hijriah, 


005/RED-AII/Atr

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.