Lebak. AktualInvestigasi.Com - Guna memastikan Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2022 berjalan aman, Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,MH. melaksanakan pengecekan  ke Pos pengamanan Operasi Ketupat Maung 2022 di daerah hukum Polres Lebak.


Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,MH. didampingi Kabag OPS Polres Lebak Kompol Ucu Syarifuloh,SH, Kabag SDM Kompol Nono Hartono,SH,MH, Kasat Lantas AKP Kresna Aji Perkasa,SIK, Kanit Turjawali Sat Lantas Ipda R.Agung, Kasikum Ipda Deden melaksanakan pengecekan ke Pospam Stasiun Maja, Pospam Wisata Ranggawulung Kecamatan Curugbitung dan terakhir ke Pos Gatur Sampay Warunggunung. Sabtu, (30/4/2022).

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,MH. Mengatakan, 

"Kegiatan kunjungan ini dalam rangka mengecek  pelaksanaan pengamanan Lebaran di Pos pengamanan maupun pos Pelayanan operasi Ketupat Maung 2022 di Daerah hukum Polres Lebak," ujar Wiwin.

"Kami ingin memastikan pelaksanaan Pengamanan arus mudik  berjalan dengan aman dan lancar," ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Lebak mengecek kekuatan personil dan peralatan-peralatan yang ada di pospam maupun posyan OPS ketupat Maung 2022

"Laksanakan tugas dengan baik dan  dengan penuh tanggung jawab dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, tetap jaga kesehatan," pesan Wiwin ke Personil.

Wiwin menambahkan, "Selain pengamanan arus mudik, kami juga akan mengamankan tempat-tempat wisata yang biasa dikunjungi di Wilayah Kabupaten Lebak, kami ingin memastikan penerapan scan  Barcode QR Peduli Lindungi bagi warga yang akan berkunjung  ke tempat-tempat wisata," 

"Hadirnya Polri di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang merayakan idul Fitri 1443 H," terang Wiwin.

"Kami menghimbau kepada masyarakat yang melaksanakan mudik agar berhati-hati di jalan, patuhi rambu-rambu lalu lintas dan tetap terapkan protokol kesehatan," tukasnya.[Red/AI/001/2022]


Cisoka, Tangerang
- Aktualinvestigasi.Com | Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Rumah Potong Hewan (RPH) Soneta H.Ebas Cisoka atau Jagal Team 99, yang berdomisili di Kampung Secang, Desa Sukatani, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang, ramai potongan sapi, dan setiap harinya bisa memotong 200-300 ekor sapi, Sabtu (30/4/2022).

 Dikatakan Pemilik Rumah Potong Hewan (RPH) Soneta H.Ebas mengatakan, Menjelang hari raya idul fitri 1443 Hijriah, RPH Soneta dari H-3 mulai hari ini kami memotong sapi 200-300 ekor sapi, dan sampai dengan menjelang puncak H-1 hari raya idul fitri permintaan pasti akan terus meningkat, dan lebih dari 300 ekor sapi per/harinya.

"Kami akan terus berupaya untuk memberikan daging segar kepada masyarakat kabupaten tangerang, khususnya yang ada di sekitar wilayah Cisoka, Solear, Jayanti, dan Tigaraksa, bilamana warga ingin membeli daging segar, bisa langsung datang ke RPH Soneta H.Ebas Cisoka," ucapnya.

Sementara untuk harga daging sapi di pasaran menurutnya saat ini masih relatif stabil, yakni di kisaran Rp.120 ribu sampai Rp.150 ribu per kilogram, tergantung dari kualitas daging sapi tersebut.

"Pergerakan harga daging sapi di Tangerang itu Rp.120 ribu sampai Rp.150 ribu di tingkat pasar. Kompensasi harga pada bulan Ramadan seperti ini sekitar 10-20 persen, sehingga harga daging naik," katanya.


Menurutnya, saat ini sebagian masyarakat sudah memahami perihal naiknya harga daging sapi menjelang Lebaran. Sebelumnya, banyak yang beranggapan kenaikan harga daging sapi dikarenakan penimbunan.

"Sekarang karena ada proses edukasi, jadi sudah paham. Kalau dulu sering masyarakat terjebak harga daging sapi bergejolak, harga daging sapi mahal. Mahal yang mana? Karena harga Rp.120 ribu ada, Rp.150 ribu ada, bahkan ada yang Rp.200 ribu. dan ada juga Rp.100 ribu juga ada," tegasnya.

Dirinya juga mengamankan persediaan daging sapi di empat momentum, yaitu Bulan Suci Ramadan, Hari Raya Idul Fitri, Hara Raya Idul Adha (Qurban), dan tahun baru masehi.

Tak hanya itu, H.Ebas juga memantau langsung proses pemotongan sapi untuk memastikan higienitas daging yang dipotong dan menjadi daging yang memiliki kriteria Aman Sehat Utuh dan Halal (ASUH). Pihaknya juga memastikan, memiliki Nomor Kontrol Veteriner (NKV) sebagai jaminan mutu keamanan kehalalan pangan bagi masyarakat. ( Anoy )/[Akt-002/RED-AI/I/2022/Agi].

 


Kodam Jaya, Tigaraksa - Aktualinvestigasi.com |  Komandan Rayon Militer 10 Sepatan Kapten Inf Agus Halim Siregar mengintruksikan para Babinsa untuk melakukan Komsos, Serbuan Teritorial (Serter) di wilayah binaan.

Serter, Komsos dilakukan untuk melakukan Kamtibmas menjelang lebaran dan terus mengingatkan Protokol Kesehatan (Prokes) gunakan masker.

Seperti yang dilakukan Serka Sumarno Babinsa Desa Kiara Payung melakukan Komsos dengan warga binaan melakukan pembinaan Kamtibmas dan Pencegahan penyebaran virus Corona dengan Prokes.

Sementara, Serka Sumarso Babinsa desa pondok kelor Komsos, Serter dengan warga masyarakat mengimbau tetap melakukan protokol kesehatan menggunakan masker.

Di tempat yang berbeda Serda Gunawan Babinsa Desa Kelor Serter, Komsos melakukan imbauan tetap menjaga kesehatan tubuh agar terhindar dari penyebaran virus Covid 19.


Dandim 0510/Trs menyampaikan melalui Danramil 10/Sepatan Kapten Inf Agus Halim Siregar, Jum'at (29/04/2022) mengatakan, kegiatan serter yang dilakukan para Babinsa adalah, salah satu cara untuk mensosialisasikan dan menghimbau masyarakat di wilayah binaan baik antisipasi pencegahan Covid 19 selama bulan Ramadhan.

” Tentunya, disampaikan kepada warga binaan, bahwa program-program dari pemerintah atensi pimpinan atas tersebut dapat di patuhi warga masyarakat, termasuk vaksinasi untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.” jelas Danramil

Tentunya, kata Danramil, para Bainsa lebih mengenal secara dekat warga binaannya dan lebih memudahkan untuk menyampaikan imbauan tersebut.

Ada beberapa poin yang dapat dipetik dengan melakukan serter, diantaranya dapat mengajak melaksanakan serbuan teritorial terhadap masyarakat terutama dalam pencegahan penyebaran virus Covid 19.[Akt-002/RED-AI/I/2022/Agi].

Diberdayakan oleh Blogger.