Tigaraksa, Aktual NewsSulitnya mengkonfirmasi Kepala Dinas Pendidikan ( Kadisdik ), kabupaten Tangerang terkait pembangunan rehab SDN Peusar kecamatan Tigaraksa yang diduga menggunakan dua anggaran dengan 1 ( satu )titik pekerjaan.

Dari tahun 2020 awak media AktualNews.co.id, mendatangi kantor dinas pendidikan kabupaten Tangerang, guna mengkonfirmasi terkait adanya dugaan anggaran ganda direhab tambah ruang kelas ( TRK ), 3 ruang SDN Peusar desa Cileles Kecamatan Tigaraksa dengan nilai anggaran sebesar Rp 697.182.000,- ( Enam ratus sembilan puluh tujuh juta, seratus delapan puluh dua ribu rupiah ), pelaksanaan swakelola, sumber dana Dak ( Dan aliran khusus ), TA. 2020,dengan lama waktu pekerjaan 90 ( Sembilan puluh hari ) kalender, Dinas Tata Ruang Bangunan ( DTRB ), Kabupaten Tangerang juga mengeluarkan pagu untuk rehab SDN Peusar kecamatan Tigaraksa, tanggal pembuatan, 11 Agustus 2020.

Dengan keterangan tahap tender saat ini telah selesai dengan nilai pagu sebesar Rp 500.000,- ( Lima ratus juta rupiah ), yang di anggarkan melalui APBD 2020, dikerjakan oleh pihak ketiga cv.tabita mutiara desa, terkait hal tersebut di atas awak media berharap dapat mengkonfirmasi H. Syaifullah,MM selaku Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang.

Namun yang bersangkutan tidak pernah dapat dijumpai untuk di mintai konfirmasi hingga berita ini tayang diharapkan Kadisdik kabupaten Tangerang dapat di mintai konfirmasinya.
[ Red/Akt-26/Har ]

 

Aktual News

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.